Rabu, 12 Januari 2011

BELAJAR DARI BUAH NAGA

Hari ini sambil jalan2 aku menemani tmn utk mencari buah naga,pada awalnya kami hanya mencari di sekitar kota tmpt kami tinggal (di jember tentunya ^^).Setelah menghampiri beberapa penjual buah di pinggiran jln ternyata buah yg kami cari tidak juga ditemukan,sekedar info, buah yg kami cari itu adl buah naga yg isinya berwarna merah,(ada 2 jenis buah naga,1 isinya berwarna merah & yg 1 lg isinya berwarna putih).ciri2 buah naga yg isinya berwarna merah bentuknya bulat,sedangkan yg isinya berwarna putih bentuknya lbh oval (lonjong),sebenarnya aku jg baru tahu ttg ini,krn baru dikasih tau tmn =).nah di penjual buah2an biasanya buah naga isi putih (bentuk oval) lbh mudah ditemukan & harganya jg lbh murah,menurut tmn aku sih krn buah naga putih khasiat utk kesehatan tidak sebagus buah naga isi merah,mungkin krn itu buah naga isi merah lbh susah didapat..

Setelah menghampiri beberapa penjual buah lainnya,kami menemukan buah naga yg kami cari tp ternyata harganya kelewat mahal hihi.jadi malas mau beli ^^,akhirnya sambil jalan2,membuang wkt (pdhl kata org time is money) hihi & tentunya membuang bensin jg (bensin tmn sih,soalnya gak ikut pny mobil =)) kami putuskan pergi langsung ke tmpt dimana buah naga banyak di tanam,klo yg tinggal di jember pasti taulah di daerah rembangan,di daerah itu kita bisa melihat disamping kanan kiri banyak sekali pohon buah naga ditanam,bahkan dipekarangan dpn rmh warga yg tinggal disana hampir semuanya menanam pohon buah naga,tanaman buah naga sangat subur & cocok di tanam di daerah ini,detailnya aku tidak tau mengapa,mungkin krn daerah ini adalah daratan tinggi.

Sebenarnya ini bkn pertama kali aku melihat pohon buah naga tp aku tidak pernah memperhatikan scr detail,namun td sambil memperhatikan & mencari cari penjual buah naga aku sempat memperhatikan pohon buah naga,ternyata utk menanam pohon buah naga diperlukan pohon lain,krn tanaman buah naga tidak bisa menopang dirinya sendiri,jadi utk tumbuh harus diikatkan pada pohon lain,aku tidak tahu apa nama pohon penopang itu,apakah pohon itu ditanam jg krn menghasikan buah lain tp yg pasti sptnya pohon itu difungsikan sbg menopang pohon buah naga.

Saat melihat itu,aku berkata pada temanku…”ternyata pohon naga ini gak bisa hidup tanpa bantuan pohon lain yah?” kemudian aku berkata,hebat ya hidup selalu dibantu pohon lain tp pny buah yg baik,mahal,dan tentunya khasiat yg sangat baik utk kesehatan..lalu sambil bercanda dgn tmnku,aku bilang bagus kalau utk pepatah ya…kami sempat berdiskusi ringan (sambil bercanda tentunya ^^) dan kami mendapatkan pepatah ini

“Belajarlah dari pohon buah naga,meskipun tidak bisa hidup tanpa pohon lain & tak akan pernah bisa berdiri sendiri tanpa di topang pohon lain,namun bisa menghasilkan buah yg baik,dgn warna indah,bentuk yg unik,sangat berkhasiat utk kesehatan & tentunya harganya mahaalll”

Namun kami berdua sempat kebingungan menemukan makna yg tepat utk pepatah tsb,bahkan kami hanya tertawa setelah mengucapkannya..

Setelah menemukan buah naga yg kami cari,kamipun segera pulang,diperjalanan aku tanpa sadar berpikir apa yah makna dari pohon buah naga tsb..

Mungkin makna yg tepat adalah,saat kita memiliki suatu kekurangan,bahkan ketika kita tidak mampu berdiri sendiri tanpa bantuan org lain bkn berarti kita harus menjadi “pecundang” tapi kita harus membuktikan bahwa kita bisa menghasilkan “buah” dari kehidupan kita,”buah” yg spesial,unik & yg pasti bisa berguna utk orang lain..dan utk kita yg memiliki kelebihan,tidak kekurangan suatu apapun,kita tidak boleh kalah,kita harus membuktikan bahwa kita wajib menghasilkan “buah” yg baik dari kehidupan kita, dan dari kelebihan yg kita miliki itu,kita terlebih lagi harus berguna utk org lain,krn sebenarnya kalian yg sempurna itu memiliki tanggung jawab utk menjadi “penopang-penopang” bagi “pohon – pohon naga” lainnya…

Dan jika melihat buah naga yg segar ini kita tidak akan lagi mempermasalahkan siapa yg menopang & siapa yg ditopang krn dari semua hal yg penting adalah “buah”nya…

Bukankah ada tertulis :
“Demikianlah setiap pohon yang baik menghasilkan buah yang baik, sedang pohon yang tidak baik menghasilkan buah yang tidak baik.Tidak mungkin pohon yang baik itu menghasilkan buah yang tidak baik, ataupun pohon yang tidak baik itu menghasilkan buah yang baik.dan setiap pohon yang tidak menghasilkan buah yang baik ,pasti ditebang dan dibuang kedalam api.Jadi dari buahnyalah kamu akan mengenal mereka” (MATIUS 7: 17-20)

Thanks to my friends Floretta Huili utk “jalan-jalan yg berkualitas” =) di tunggu jalan-jalan lainnya ^^v

12/01/11 - 23.00 WIB (Rainie Rhein)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar